Paguyuban Anak Rantau

nit 04 Juni 2019 15:24:00 WIB

Tak pernah lupa akan tanah kelahiran, meski lama tinggal di rantau tapi tradisi tetap di lestarikan, saling peduli sebagai bagian dari keluarga.
Kepedulian untuk bertumbuh bersama mengakar kuat di masyarakat, tidak hanya yang setara tingkat ekonominya. Banyak warga Baleharjo yang merantau dan tergabung dalam keluarga besar IKB IKG. Tidak hanya sebagai ajang kumpul akan tetapi banyak program guna membantu masyarakat tetangga daerah asal. Seperti halnya hari ini keluarga IKB IKG melakukan subsidi hidup bagi 15 anak sekolah dari keluarga kurang mampu. Pembagian dilakukan di Balia Desa Baleharjo dengan di hadiri Kepala Desa Agus Setiawan,SE didampingi plt Sekdes Puji Suatmi dan dari IKB di wakili oleh Santoso dkk.
Harapan dari keluarga besar IKB yang tergabung dalam IKG, subsidi ini bisa meringankan kebutuhan menyambut hari raya Idul Fitri,dan tali silaturahmi akan semakin erat.(iput)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar