Sisi Mencerdaskan Masyarakat

nit 28 April 2017 10:01:35 WIB

Banyak cara bagaimana masyarakat bisa cerdas, tanggap, dan berhasil.

Ini semua tidak terlepas dari pengetahuan, dan pengetahuan bisa diakses dengan mudah di era sekarang.

Dengan banyaknya sarana untuk menjadikan pintar, mengajak masyarakat untuk lebih selektif dalam menyerap dan juga mengimplementasikan pengetahuan itu dengan kedewasaan dan pembelajaran.

Guna menunjang itu Pemerintah Desa dengan perpustakaan Taman Ilmunya mencoba untuk berinovasi agar perpustakaan semakin berkembang dan dijadikan ruang dan tempat bagi masyarakat dalam memperoleh pengetahuan.

Dengan prestasi yang telah diraih dalam dua tahun terakhir ini dimana Taman Ilmu mendapat juara 2 perlombaan Perpusdes tingkat Kabupaten, maka tidak ragu Pemerintah Desa menaikkan anggaran dalam APBDes guna peningkatan perpustakaan, sehingga dalam lomba perpusdes tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2017 ini..Taman Ilmu masuk dalam penilaian mewakili Kabupaten Gunungkidul bersama perpusdes desa Dengan kecamatan Playen.

Ada 9 Perpusdes di DIY yang  dinilai.

Diharapkan Perpustakaan Taman Ilmu BALEHARJO bisa terus berkembang dengan peningkatannya, baik SDM, sarana dan kemajuan masyarakat.

Penilaian dilakukan dengan penelitian administrasi dan cek lokasi tanggal 26 April 2017.(iput)

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar