Kunjungan Kamtibmas

nit 25 Januari 2017 13:04:45 WIB

Satu lagi kegiatan yang tetep lestari di wilayah desa Baleharjo, kegiatan ronda dan thoklik dimana kegiatan ini berjalan secara kontinu tiap malam di masing masing RT di wilayah desa.

Dengan hidupnya kesadaran masyarakat akan keamanan lingkungan juga sebagai wahana berkumpul untuk saling berbagi berbagai ilmu untuk pengembangan kualitas diri dan sebagai penyeimbang hidup.

Berbagai inovasi dilakukan untuk mengurangi kejenuhan.

Salah satunya lomba kekompakan dan kreasi seni thoklik, administrasi kelompok kamling juga realisasi kegiatan.

Kegiatan ini dilirik oleh elemen terkait dan memacu semangat sebagai peluang untuk menggandeng sehingga arah dan tujuan keamanan akan teraih sehingga tingkat kriminalitas turun dan keamanan ketentraman akan dirasakan semua warga.

Dalam semalam 2 kelompok  kamling dikunjungi di pos rondanya masing masing.

Kunjungan secara bersamaan dari Polda DIY, Polres GK memberikan semangat baru bagi warga.

Dalam kunjungannya disampaikan sosialisasi dan    strategi strategi dalam menangkal berbagai akses kejahatan.

Ayo lanjutkan!!!

(iput)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar