Baleharjo memboyong 4 piala di Jambore Kader

nit 03 Desember 2016 20:38:37 WIB

Sabtu, 3 Desember 2016 bertempat di Bangsal Sewokoprojo, Puskesmas Wonosari 2 mengadakan acara Jambore Kader. Acara tersebut diikuti oleh 700 kader dari 7 Desa diwilayah Kecamatan Wonosari dan sekitarnya, diantaranya dari Baleharjo sebanyak 60 orang. Berbagai kegiatan memeriahkan acara yang dilaksanakan dari pagi hingga sore hari tersebut, yakni senam sehat, sosialisasi dari Bpjs, motivasi dari dokter Ida, cek kesehatan gratis, berbagai lomba dan pembagian doorprize. Lomba-lomba yang diadakan yakni lomba cerdas cermat, lomba administrasi desa / padukuhan siaga, lomba pidato, lomba inovasi kesehatan dan pemilihan kader teladan. Baleharjo berhasil memboyong 4 piala dari berbagai lomba yang diikuti, juara 1 administrasi desa / padukuhan siaga yang diraih oleh Padukuhan Rejosari, juara 2 lomba pidato yang raih oleh Ibu Sri Mudiati kader Padukuhan Purwosari, juara 2 lomba kader teladan diraih oleh Ibu Sri Mudiati dan juara 3 lomba inovasi kesehatan diraih oleh Padukuhan Gedangsari. Selamat & sukses untuk kita semua, jaya terus Desa Baleharjo. Salam Sehat dan Bahagia. (nn)

Komentar atas Baleharjo memboyong 4 piala di Jambore Kader

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar